Jumat, 28 September 2018

Kapolda: Gunakan Daun Bungkus, Saya Langsung Coret

Buletinnusa
Kapolda: Gunakan Daun Bungkus, Saya Langsung Coret
Irjen. Pol Drs Martuami Sormin M.Si.
Keerom -- Kapolda Papua, Irjen. Pol Drs Martuami Sormin M.Si menegaskan, setiap calon anggota Polri yang menggunakan daun bungkus untuk memperbesar alat kelaminnya langsung dicoret namanya.

“Saya tegaskan bahwa jika ada yang menggunakan daun bungkus maka langsung saya coret, “kata Kapolda di sela-sela kunjungan kerjanya ke Kabupaten Keerom, Rabu, (26/9).

Menurutnya, hal ini menyangkut moral dari seorang calon anggota Polri sehingga harus ditegakkan.

“Tidak ada cerita menggunakan daun bungkus, ini menyangkut moral,” tegasnya.

Lanjut Kapolda, yang menjadi persoalan bagi para calon anggota Polri di Papua saat ini adalah terkontaminasi dengan Narkoba.

“Yang menjadi persoalan kita saat ini adalah generasi muda kita yang masuk calon Polri banyak terlibat Narkoba,”katanya.

Dirinya juga meminta kepada Bupati Keerom untuk menyiapkan putra-putri terbaik asli Keerom guna diakomodir menjadi anggota kepolisian.

“Tahun ini kita tetapkan 70% putra-putri Papua, jadi ada tiga kategori Papua, mama dan bapak asli, kedua bapak atau mama yang asli Papua dan yang ketiga yang lahir besar di Papua, ini akan kita akomodir, itu komitmen saya,”bebernya.

Menanggapi hal ini, Bupati Keerom, Muh. Markum mengungkapkan, Pemkab Keerom telah menyiapkan putra-putri Keerom untuk menjadi anggota Polri sejak 2 tahun lalu.

(Lihat ini: Daun Gatal Papua, Obat Mujarab Penghilang Pegal Seketika)


Copyright ©Cepos "sumber"
Hubungi kami di E-Mail: tabloid.wani@gmail.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar