Kamis, 25 Januari 2018

KPPN Tual Gelar Tasyukuran Dan Launching Aplikasi e-Dokumen

Buletinnusa
Langgur, Malukupost.com - Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) Tual menggelar Tasyukuran Hari Bhakti Perbendaharaan 2018 dan Launching Aplikasi E-Dokumen, yang dipusatkan di Aula KPPN Tual, Rabu (24/1). Kepala KPPN Tual, Tulus Eko Winarso, mengatakan dalam kegiatan Tasyukuran dimaksud, pihaknya menyampaikan berbagai pencapaian secara nasional dari KPPN kepada Satuan Kerja (Satker). “Dalam kegiatan Tasyukuran tersebut, kami memberikan informasi terkait dengan berbagai pencapaian kita kepada satker-satker semoga menjadi inspirasi bagi mereka untuk mengikuti kita dalam hal membuat inovasi-inovasi terkait dengan pengelolaan keuangan,” ujarnya kepada Malukupost.com di Langgur, Kamis (25/1).
Langgur, Malukupost.com - Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) Tual menggelar Tasyukuran Hari Bhakti Perbendaharaan 2018 dan Launching Aplikasi E-Dokumen, yang dipusatkan di Aula KPPN Tual, Rabu (24/1).

Kepala KPPN Tual, Tulus Eko Winarso, mengatakan dalam kegiatan Tasyukuran dimaksud, pihaknya menyampaikan berbagai pencapaian secara nasional dari KPPN kepada Satuan Kerja (Satker).

“Dalam kegiatan Tasyukuran tersebut, kami memberikan informasi terkait dengan berbagai pencapaian kita kepada satker-satker semoga menjadi inspirasi bagi mereka untuk mengikuti kita dalam hal membuat inovasi-inovasi terkait dengan pengelolaan keuangan,” ujarnya kepada Malukupost.com di Langgur, Kamis (25/1).

Menurut Winarso, dalam kurun waktu 2004-2017 beberapa capaian penting (capaian nasional) yang diraih KPPN diantaranya terkait inovasi dalam modernisasi proses bisnis seperti Implementasi SPAN, Piloting SAKTI, MPN G2, e-Rekon LK dan SIKP serta inovasi lainnya terkait dengan pengelolaan keuangan.

“Selain itu ada pula Implementasi Akuntansi Berbasis Akrual dan Penyusunan GFS, Launching program Pembiayaan Kredit Umi, serta Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) atas LKPP Tahun 2016,” ungkapnya.

Terkait Launching Aplikasi e-Dokumen, Winarso katakan aplikasi tersebut adalah merupakan hasil karya dari KPPN Tual untuk membantu satker-satker dari KPPN Tual itu sendiri.

“Aplikasi e-Dokumen ini adalah hasil dari KPPN Tual sendiri, yang fungsinya untuk membantu satker-satker dalam hal penyampaian dokumen. Jadi, mereka tidak perlu datang ke kantor untuk menyampaikan dokumen maupun pengajuan SPN dan laporan-laporannya, cukup dengan mengakses aplikasi ini, dan selanjutnya akan diproses di KPPN Tual,” katanya.

Dijelaskan Winarso, ada sekitar 60 satker yang ada diharapkan dapat mengakses aplikasi e-Dokumen tersebut, terutama satker-satker yang jauh di pulau-pulau misalnya di Aru. Selain itu, dengan mengakses aplikasi ini maka satker-satker dimaksud dapat menghemat pembiayaan dan juga menghemat waktu.

“Selain itu juga, masing-masing satker bisa memonitor dari kantornya terkait tindak lanjut dokumen-dokumen yang telah disampaikan di KPPN Tual,” pungkasnya.

Winarso berharap, kedepan nanti KPPN Tual jauh lebih baik, karena lewat aplikasi e-Dokumen ini pihaknya akan mengembangkan menjadi Aplikasi Live Chat, sehingga nantinya jika satker-satker ada masalah, maka mereka tidak perlu datang di kantor KPPN Tual, cukup dengan chatting di aplikasi tersebut.

Untuk diketahui, dalam rangka memperingati Hari Bhakti Perbendaharaan Tahun 2018, KPPN Tual melaksanakan beberapa program dan kegiatan, Yaitu, Program Perbendaharaan Menulis, Perbendaharaan Menyapa melalui Treasury Goes To School, Perbendaharaan Peduli Lingkungan, Perbendaharaan Berbagi dan Perbendaharaan Sehat. (MP-11)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar